Pembukaan yang sangat cocok dari pembahasan inti mengenai peluang profit dari penerapan teknologi pada arisan ini sangat baik dimulai dari mengapa membahas profit secepat ini. Tentu sebagai tech enthusiast, profit bukanlah hal yang menjadi alasan pertama, kedua, ketiga dan seterusnya. Profit bahkan sering kali luput dari solusi teknologi yang diterapkan tidak hanya oleh individu, perusahaan kecil bahkan perusahaan besar sekalipun.
Contohnya pun sudah bertebaran di sekitar kita, dah bahkan kita tidak sadar akan hal itu. Sebagai sample kasus penerapan teknologi dari perusahaan besar yang bahkan belum mencapai profit adalah kasus Gojek, Twitch, dan masih banyak lagi seperti yang dikatakan di website ini. Alasannya pun beragam, seperti umur perusahaan yang tergolong masih muda, proses pencarian pengguna, expansi dan lain sebagainya.
Beruntungnya perusahaan tersebut masih bisa bertahan dikarenakan total uang yang mereka miliki sangatlah besar. Bahkan mereka tidak jarang bisa mendapatkan pendanaan dari investor dengan jumlah yang tidak terbatas apabila terdapat peluang ekspansi kedepannya oleh perusahaan tersebut. Tidak terlepas juga kemampuan mereka bertahan meskipun mengalami kerugian adalah mereka mendapatkan dana segar ketika proses IPO. Sedangkan, kita sebagai individual tidak memiliki kemampuan itu, atau setidaknya belum, sehingga mendapatkan keuntungan untuk mempertahankan usaha yang kita miliki adalah keharusan.
Membicarakan peluang profit, tentu yang menjadi hal utamanya adalah peluang mendapatkan keuntungan berupa uang. Namun yang akan dibahas pada blog ini tidak hanya uang, namun juga bentuk keuntungan lain seperti mendapatkan pasar / pengguna. Teknologi juga berpeluang menjadi keuntungan, dimana teknologi yang berupa API, atau aplikasi juga memiliki nilai intelektual yang bisa bernilai material. Namun akan kita coba mendalami lagi apa saja peluang keuntungan yang bisa didapat dari penerapan teknologi untuk arisan.
Keuntungan berupa uang adalah salah satu jenis keuntungan yang bisa kita dapatkan dari penerapan teknologi pada arisan yang akan kita lakukan. Tentu saja keuntungan jenis inilah yang akan selalu ada di setiap proses bisnis karena inilah inti dari berbisnis, bukan? Maka dari itu, berikut adalah beberapa sumber uang yang bisa datang ketika kita menerapkan teknologi pada arisan.
Keuntungan jenis ini bisa kita dapatkan di setiap transaksi yang dilakukan oleh pengguna dan tidak dibataskan hanya pada pengguna arisan, melainkan juga pengelola arisan. Berikut ini adalah daftar peluang transaksi yang bisa dikenakan biaya admin:
Kedua jenis transaksi ini dipastikan akan dilakukan oleh semua peserta arisan karena inilah yang menjadi inti dari bisnis yang akan kita lakukan. Keuntungan jenis ini juga bisa dilihat dari dua sisi penerima keuntungan, yaitu sisi platform dan juga sisi pengelola arisan. Kedua pihak bisa mendapatkan keuntungan dari tipe ini di setiap pembayaran iuran dan penarikan keuntungan. Kandidat yang cocok adalah biaya admin ini diterapkan secara persentase pembayaran atau jumlah tetap.
Sebagai contoh kasus, ketika iuran bulanan arisan adalah 100.000 rupiah, dan kita menetapkan biaya admin sebesar 1% serta biaya platform sebesar 1%, maka total pembayaran iuran oleh peserta arisan adalah sebssar 102.000 rupiah. Dari jumlah tersebut, pengelola arisan akan mendapatkan 1% dari 100.000 rupiah, alias 1.000 rupiah, begitu juga dengan kita sebagai pemilik platform.
Besaran yang akan menjadi patokan biaya admin dan biaya platform bisa diatur sesuai dengan kondisi, misal apabila kita sedang mengadakan promosi, kita bisa saja membuat biaya platform menjadi 0 agar lebih menarik pengguna. Begitu juga apabila seorang pengelola arisan yang sudah terkenal dan memiliki reputasi yang bagus di dalam sistem arisan kita bisa menetapkan presentase yang lebih besar lagi untuk bayaran jasanya. Adil bukan?
Potensi pemasukan berupa uang juga bisa kita dapatkan dari iklan. Jenisnya juga beragam, namun hal yang bisa dipastikan untuk kita bangun adalah fitur mengiklankan arisan yang disediakan pada pengelola arisan untuk mencari peserta arisan. Memang fitur ini terdengar seperti bertabrakan dengan fitur mengundang peserta arisan, namun cakupan dari iklan bisa mencakup keseluruhan pengguna sistem arisan.
Pengguna yang menggunakan platform, meskipun tidak secara langsung melakukan transaksi dengan sistem adalah sebuah keuntungan bagi kita selaku pemilik platform. Tentu bukan dari sisi uang, melainkan aset. Pengguna yang terdaftar bisa menjadi pembuka bagi pengguna lain yang belum mendaftar, sebagai contoh, ketika seorang pengguna yang menjadi arisan admin mendaftar, maka ia berkemungkinan mengajak kenalannya untuk mendaftar juga sebagai peserta arisan.
Berikut adalah beberapa contoh keuntungan yang bisa didapat dari datangnya pengguna ke sistem arisan ini.
Seperti telah dijelaskan sebelumnya, setiap pengguna yang mendaftar ke sistem berpotensi membawa pengguna lain untuk ikut mendaftar ke sistem. Hal ini disebabkan karena sifat alamiah arisan itu sendiri yang merupakan sebuah acara sosial. Kita juga bisa mengharapkan pertumbuhan exponensial pada jumlah pengguna di awal-awal sistem dirilis ke pasar.
Dengan adanya pengguna pada sistem, kita berpeluang untuk membuat sebuah opsi kampanye berupa iklan kepada para pemilik arisan untuk mencarikan peserta arisan.
Keuntungan analitis yang bisa didapat dari pembuatan sistem ini juga sangatlah penting. Dari semua data yang masuk baik berupa data transaksional ataupun data historis, kita bisa mendapatkan hasil analisa yang tentunya bisa bernilai. Berikut adalah beberapa peluang keuntungan analisis yang bisa kita dapatkan dari sistem arisan yang akan dibangun
Data pengguna yang terdaftar bisa sangat berharga bagi sistem, selain sudah dijelaskan di bagian Pengguna, data pengguna yang didapat bisa digunakan untuk keberlanjutan proyek. Sebagai contoh, ketika kita membangun sistem baru, kita sudah bisa memiliki calon pengguna yang bisa dijadikan target iklan untuk turut menggunakan sistem kita yang baru.
Selain itu, data pengguna juga bisa menjadi patokan seberapa cepat bisnis berkembang, sebab pengguna adalah komponen inti dari sistem arisan ini.
Semua data transaksi yang dilakukan pengguna di dalam sistem bisa dikategorikan sebagai sumber keuntungan kita. Alasannya cukup simple, diantaranya adalah bisa dijadikan sebagai indikator peserta / pengelola arisan yang baik. Dengan demikian, kita juga bisa membuat kategori khusus yang berisi peserta arisan super yang memiliki track record yang baik.
Pemisahan kelompok ini juga bisa diikuti dengan beberapa benefit yang hanya bisa diterima di kelompok tersebut sehingga semua peserta arisan bisa tertarik untuk menggapainya. Selain daripada itu, kelompok ini juga bisa kita jadikan target marketing khusus bagi pengelola arisan dan berpotensi untuk mendatangkan pemasukan bagi sistem.